Percabangan Pada Java

Tulisan kali ini akan membahas tentang percabangan pada pemrograman Java. Percabangan adalah suatu opsi atau pilihan dengan suatu kondisi tertentu, dimana apabila kondisi tersebut memenuhi, maka opsi atau pilihan dalam kondisi tersebut akan dijalankan.

Pada pemrograman Java, ada empat jenis percabangan yang harus anda ketahui, yaitu percabangan if, percabangan if-else, percabangan if bersarang, dan percabangan switch-case. Berikut sedikit penjelasan jenis percabangan tersebut.

Percabangan if

Pada percabangan if, suatu pernyataan akan dijalankan apabila kondisi pada if memenuhi. Penulisan dalam pemrograman Java sebagai berikut.
if(kondisi){
     Statement;
}

Percabangan if-else

Percabangan if-else hampir sama dengan percabangan if. Hanya saja ada pertambahan pernyataan untuk kondisi yang bernilai false (salah). Penulisan dalam pemrograman Java sebagai berikut.
if(kondisi){
     Statement; //pernyataan benar
}else{
     Statement; //pernyataan salah
}

Percabangan if bersarang

Percabangan if bersarang merupakan gabungan dari beberapa percabangan if atau bisa juga digabung dengan percabangan if-else. Penulisan dalam pemrograman Java sebagai berikut.
if(kondisi1){
     Statement; //pernyataan1
}else if(kondisi2){
     Statement; //pernyataan2
}else if(kondisi3){
     Statement; //pernyataan3
}else{
     Statement; //pernyataan4
}

Percabangan switch-case

Percabangan switch-case merupakan percabangan yang mana kondisinya hanya bisa menggunakan tanda sama dengan (==). Penulisan dalam pemrograman Java sebagai berikut.
switch(variabel){
     case nilai1:
          Statement; //pernyataan1;
          break;

     case nilai2:
          Statement; //pernyataan2;
          break;

     case nilai3:
          Statement; //pernyataan3;
          break;

     default:
          Statement; //pernyataan default;
          break;
}

SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar